A. Identitas Sekolah
Nama Sekolah :
SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta
Alamat dan No. Telp:
Jl. Dr. Moewardi No. 24 Surakarta
NPSN/NSS:
20328163 / 104036101044
Status Sekolah:
Swasta
Jenjang Akreditasi:
A (145/BAP-SM/XI/2012 tanggal 21 Nopember 2012 )
Tahun berdiri:
2000
Badan Hukum:
SK Pendirian Dinas Nomor 420.1/911 tanggal 23 Maret 2004
Kepemilikan Tanah dan Bangunan:
SHM
Luas Tanah:
3.500 M^2
Luas Seluruh Bangunan:
3.500 M^2
Visi:
Menjadi sekolah dasar yang unggul dalam ketauhidan dan keilmuan serta membentuk manusia muslim yang berkualifikasi ulul albab
Misi :
- Menyelenggarakan proses belajar mengajar yang humanis sesuai dengan perkembangan anak
- Mewujudkan tenaga kependidikan yang berkualifikasi Ulil albab
- Menumbuhkan budaya unggul bagi semua warga sekolah
Tujuan :
- Meningkatkan kualitas keilmuan, praktek pelaksanaan agama dan pembiasaan islami peserta didik
- Mencetak out put yang cerdas dan berkarakter islami
- Meningkatkan profesionalisme tenaga kependidikan guna menunjang prestasi sekolah
- Meningkatkan komitmen tenaga kependidikan untuk terus berinovasi
- Meningkatkan prestasi siswa dalam bidang akademis dan non akademis
- Mengoptimalkan penggunaan sarpras untuk menunjang pelaksanaan pembelajaran
Riwayat Kepala Sekolah:
1.Drs. H. Muhtadi 2000 s.d 2003
2.Mohamad Ali, M.Pd 2003 s.d 2013
3.Nur Salam, S.Fil. I 2013 s.d sekarang
B.Sejarah berdirinya
SD Muhammadiyah Program Khusus Surakarta pada awalnya menjadi satu atap dengan SD Muhammadiyah 1 Surakarta di bawah bimbingan langsung Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surakarta. Pada bulan Juli 2000 Majelis Dikdasmen PDM Kota Surakarta merintis berdirinya SD Muhammadiyah Program Khusus. Pada saat yang sama Takmir Masjid Kottabarat mulai membangun gedung sekolah. Maka terjadilah sinergi maksud tersebut, sehingga SD Muhammadiyah Program Khusus ditempatkan di komplek Masjid Kottabarat. Maka SD Muhammadiyah 9 resmi dikembangkan menjadi SD Muhammadiyah Program Khusus Surakarta.
C.Fasilitas
1.Ruang Kelas bersih, nyaman ber-AC dengan sarana multimedia
2.Letak Sekolah yang stategis di tengah kota Solo dan menyatu dengan masjid Kottabarat
3.Perpustakaan yang lengkap dengan ruang baca yang nyaman
4.Tersedia Laboratorium MIPA Komputer dan musik yang menunjang Pembelajaran
5.Guru dan Staf Pengajar yang berpendidikan S-1 dan S-2 dengan pelatihan khusus serta dibawah bimbingan dari konsultan ahli
6.Daya tampung kelas terbatas dengan rasio satu kelas dengan dua guru maksimal 30 siswa
D.Ciri Khas Unggulan :
- Sekolah Full Day, yang insya Allah mendukung pembiasaan yang baik dalam suasana terdidik
- Transformatif learning, bagaimana pada pembelajaran itu bisa dilakukan dalan kehidupan nyata, tidak hanya teori tapi juga praktek (kondisi kenyataan di lapangan). Maka di SD Muhammadiyah PK ada program field trip bagi siswa
- Model pembelajaran dengan learning by doing ( belajar dengan mencoba) sehingga tercipta pengetahuan yang mendalam serta lerning by playing (belajar dengan bermain) sesuai dengan masa bermain anak
- Parent’s Day , Parenting program dan home visit, dalam upaya menjalin hubungan baik dengan orang tua siswa
- Pembiasaan Islami, di mana siswa bertingkah laku sesuai ajaran agama Islam seperti mengucap salam saat bertemu dengan teman, guru, dan karyawan kemudian dilanjutkan berjabat tangan, makan dan minum dengan tangan kanan dan sambil duduk, menjaga kebersihan (mengambil sampah yang dilihat dan dimasukkan ke tempat sampah dll. Termasuk pembiasaan shalat dhuha dan tadarus yang dilakukan di waktu pagi hari sebelum pelajaran dimulai. Juga berdoa ketika mengawali dan mengakhiri pelajaran
- Kemandirian siswa, salah satunya adalah kegiatan makan siang dimana siswa mengambil peralatan makan dan mengambil nasi sampai mencuci peralatan makan hingga meletakkan pada tempat semula, dilakukan secara mandiri namun tetap dalam pengawasan bapak/ibu guru
Kultur/ Budaya SD Muhammadiyah Program Khusus Surakarta |
Berbusana Muslim |
Berjabat tangan ketika datang dan pulang sekolah |
Melepas alas kaki sebelum memasuki lingkungan kelas |
Sebelum pelajaran diawali dengan shalat dhuha dan tadarus Al Qur’an, serta berdoa sebelum dan sesudah pelajaran |
Menghentikan kegiatan ketika mendengar azan |
Makan, minum, dan cuci secara mandiri |
Kultur/ budaya disiplin (Guru) SD Muhammadiyah Program Khusus |
Masuk maksimal pukul 06.25, pulang pukul 15.30 |
Bagi yang piket masuk pukul 06.00, pulang pukul 16.00 |
Mengerjakan tugas administrassi dan pengawasan kepada siswa selama jam pelajaran maupun diluar jam pelajaran |
Menyerahkan rencana pembelajaran setiap minggu dan disetujui kepala sekolah |
Melakukan pembinaan afektif pada siswa diluar jam pelajaran |
Menyusun silabus pelajaran per semester |
Kerja kolompok guru (klaster) |
Kultur/ budaya disiplin (siswa) SD Muhammadiyah Program Khusus |
Berpakaian bersi dan rapi sesuai seragam yang telah ditentukan |
Berjabat tangan ketika bertemu kepada semua warga sekolah |
Menghentikan kegiatan ketiak mendengar azan |
Masuk paling lambat pukul 06.25 WIB |
Masuk kelas pukul 06.30 WIB dan pulang sesuai jadwal |
Tidak diperkenankan jajan dan membawa uang |
Wajib melaksanakan shalat dan belajar setiap hari yang diketahui oleh orang tua dan ditandatangani oleh guru |
E.Kegiatan Ektrakurikuler dan Pengembangan Diri
1.Kepanduan Hizbul Wathan (HW)
2.Futsal
3.Seni Bela diri Tapak Suci Putra Muhammadiyah (TPSM)
4.Tari
5.Musik dan Vokal
6.Drama
7.Komputer
8.Bahasa Inggris
9.Renang
10.Bulu Tangkis
11.Khitobah
12.Lukis
13.Jurnalistik
14.MIPA
15.Kaligrafi
16.Robotik